Liga Champions sudah memasukui matchday kelima. Beberapa laga seru di matchday yang berlangsung Rabu (23/11) dinihari WIB ini.
Pertarungan seru terjadi di Grup A antara Napoli kontra Man City. Setelah sempat imbang 1-1 di babak pertama, akhirnya Napoli mampu keluar sebagai pemenang berkat dua gol Edinson Cavani.
Di Grup B, Inter Milan tertahan di kandang Trabzonspor dengan skkor 1-1. Ini berarti Inter tidak mampu mengalahkan klub asal Turki itu karena di pertemuan pertama mereka takluk 0-1.
Di Grup C tak kalah seru. Dua tim dengan nilai sama, MU dan Benfica saling berjibaku di Old Trafford. Pertandingan berlangsung dengan tempo cepat. MU harus puas dengan hasil imbang 2-2.
Di Grup D, Real Madrid pesta gol ke gawang Dinamo Zagreb dengan skor 6-2. Benzema dan Callejon mencetak dua gol sedangkan dua gol lainnya dicetak Ozil dan Higuain.
Berikut hasil lengkap Liga Champions matchday kelima:
Grup A
Bayern vs Villareal 3-1 (Ribery 3', 69', Gomez 24', Guzman 50')
Napoli vs Man City 2-1 (Cavani 17', 49', Balotelli 33')
Grup B
CSKA Moscow vs Lille 0-2 (Berezutski 49'(o.g), Sow 64')
Trabzonspor vs Inter Milan 1-1 (Altintop 23', Alvarez 18')
Grup C
MU vs Benfica 2-2 (Berbatov 30', Fletcher 59', Jones 3'(o.g), Aimar 61')
Otelul Galati vs Basel 2-3 (Giurgiu 75', Antal 81', Frei 10', 14', Streller 37')
Grup D
Madrid vs Zagreb 6-2 (Benzema 2', 66', Callejon 6', 49', Higuain 9', Ozil 20', Beqiraj 81', Tomecak 90')
Ajax vs Lyon 0-0
Tabel klasemen terbaru Liga Champions