Lionel Messi mengungkapkan perasaan hatinya terhadap sosok Pep Guardiola. Messi mengaku akan selalu menghormati sosok Pep Guardiola selama-lamanya.
Pep Guardiola memang pelatih yang mendapat tempat di hati Messi. Pasalnya pelatih inilah yang membuat Messi menjadi bintang besar di Barcelona, meski dirinya pertama kali diorbitkan oleh Frank Rijkaard, pendahulu Guardiola.
“Pep akan selalu mendapat rasa hormat dari saya. Saya akan selalu menyayangi dirinya. Dia sangatlah berperan besar dalam karier saya,” ungkap Messi, seperti dilansir dari Goal, Selasa (8/5/2012).
Messi ternyata memilih menggunakan media jejaring sosial untuk membagi perasaannya kepada para penggemarnya. Dirinya mengunggah foto dirinya memeluk Guardiola di akun Twitter miliknya.
“Adalah kegembiraan besar untuk membagi begitu banyak momen bersama Pep pada beberapa tahun terakhir,” kicaunya di Twitter.
| Sumber |