Kiper Iker Casillas berujar bahwa dirinya berniat bermain untuk Real Madrid hingga usianya mencapai 39 tahun. Saat ini usia kapten timnas Spanyol tersebut sudah mencapai 31 tahun.
Casillas sudah mencetak 630 caps bersama Real Madrid. Ia mengaku bangga telah melewati banyak hal bersama satu-satunya klub yang ia bela sepanjang karirnya tersebut.
"Ini akan menjadi mimpi yang menjadi kenyataan dan kebahagiaan yang nyata untuk mengakhiri karir saya di sebuah klub di mana saya mendapat kehormatan untuk memulai ketika saya baru berusia sembilan tahun," ujar sang kapten di situs resmi klub.
"Saya memiliki kontrak sampai saya berusia 36 tahun dan impian saya adalah untuk pensiun saat saya berumur 39."
"Saya juga sadar bahwa hal itu akan lebih sulit seiring berjalannya waktu, anda memiliki lebih banyak tuntutan pada diri anda, selalu ada orang-orang yang menekan anda dan tidak mengijinkan anda tampil di bawah standar. Ini adalah tanggung jawab tambahan bagi saya."
"Saya bahagia karena saya tidak pernah berpikir bahwa saya akan berada disini begitu lama, meskipun itu adalah mimpi saya. Tahun berlalu dengan cepat, tapi saya benar-benar senang dengan semua hal yang Real Madrid telah berikan kepada saya dan semua yang saya telah berikan kepada klub."
Sumber | ggintersport.com