Prediksi Pertandingan Nigeria vs Uruguay - Piala Konfederasi

Nigeria akan melawan Uruguay pada laga Grup B Piala Konfederasi 2013. Pertandingan ini akan disiarkan LIVE TV One, Jumat (21/6) Pukul 04.30 WIB Berikut Prediksi Pertandingan Nigeria vs Uruguay

Nigeria
  • The Super Eagles menyambut partai ini dengan modal meyakinkan setelah menggelontor Tahiti 6-1 di Matchday pertama. Kemenangan besar di awal turnamen jelas membuat mental anak asuh Stephen Keshi tengah memuncak.
  • Striker Nigeria Nnamdi Oduamadi tidak hanya menjadi pemain pertama yang mencetak hat-trick di Piala Konfederasi tahun ini, tetapi juga hanya membutuhkan empat tembakan untuk mencatat hat-trick tersebut.
  • Kemenangan 1-0 atas Uruguay cukup buat Nigeria merebut satu tiket ke semifinal dan mendampingi Spanyol yang diprediksi sukses menggerus Tahiti.
Uruguay
  • Meladeni Nigeria, Tabarez sangat mungkin mempertahankan komposisi pemain seperti melawan Spanyol. Luis Suarez dan Edinson Cavani bertandem di depan dengan pola 4-4-2. Diego Forlan harus bersabar lagi di bench.
  • Berbeda dari melawan Spanyol, Uruguay diprediksi akan bermain lebih terbuka dan mendominasi permainan. Nigeria sebaliknya akan dipaksa bertahan sambil berharap melancarkan counter-attack mematikan.
  • Luis Suarez berhasil menyamai rekor Diego Forlan sebagai topskor sepanjang masa timnas Uruguay saat mencetak gol dari tendangan bebas ke gawang Spanyol. Saat ini Suarez mencatat 33 gol dari 65 penampilan di timnas.
Prediksi Susunan Pemain
  • Nigeria (4-3-3): Enyeama; Ambrose, Omeruo, Oboabona, Elderson; Mba, Obi Mikel, Ogude; Musa, Ujah, Oduamadi.
  • Uruguay (4-4-2): Muslera; Pereira, Lugano, Godin, Caceres; Ramirez, Perez, Gargano, Rodriguez; Suarez, Cavani.
Prediksi Peluang
  • Nigeria menang: 35%
  • Imbang: 25%
  • Uruguay menang: 40%
Bolaku.net - Kami prediksikan Uruguay akan memenangi lagi ini dengan skor tipis selisih satu gol, Prediksi skor Nigeria vs Uruguay : 1 - 2

Prediksi Pertandingan Nigeria vs Uruguay - Piala Konfederasi Rating: 4.5 Diposkan Oleh: IniBaru